09 November, 2008

IMAN

Pdt, Adrie Potu
Ibadah V - BSB
Ayat Bacaan ; Rom 4;17-25

Miliki iman dalam hidup,orang benar akan hidup oleh iman yang adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan.
Mari kita belajar dari abraham.

I. MILIKI HUBUNGAN DENGAN TUHAN.
Apakah hubungan anda dengan Tuhan saat ini baik baik ? Ataukah anda bahkan tidak mengenal Dia ? Tuhan akan membawa anda masuk dalam proses pengenalan akan Tuhan,seperti Ayub,Daud.dalam kesesakan,penderitaan disitu Tuhan memperkenalkan diriNya pada kita.Hanya orang yang memiliki hubungan dengan Tuhan kuat terhadap goncangan.

II. PEGANG FIRMAN NYA
Dalam goncangan berpeganglah pada Firman Tuhan.Firman adalah janji Allah.Firman mencipta yg tidak ada menjadi ada.Renungkan,perkatakan,percaya,

III. PERKUAT IMAN DAN MEMULIAKAN TUHAN

Bagaimana caranya ? Bagian kita untuk hidup benar dihadapan Tuhan.Mengucap syukur adalah cara memperkuat iman.Memuliakan Tuhan dengan hartamu,dengan hidupmu.Jangan pernah menyerah, tetap berharap dan bertindak.nantikan Tuhan,nantikan janji Nya,nantikan mujizat Nya.amin

Preaching

Pdt.Frans Leonardi, (surabaya)
Ibadah I
Thema : Berkat dalam Krisis

4 langkah yang harus diperhatikan ;

-PERGAULAN YANG BAIK
Pergaulan yang baik akan memelihara jiwa kita,pergaulan yang buruk merusak kebiasaan yg baik .
Perhatikan dengan siapa engkau bergaul.
-PIKIRAN YANG BAIK DAN BENAR
Awasi apa yang kita pikirkan,apakah sesuai dengan Firman ?
Pikirkirkanlah apa yang diatas dan bukan yang dibawah.pikiran positif adalah kekuatan.
-KETAATAN
Ketika firman datang dan kita taat maka mujizat terjadi.Simon taat ketika diperintahkan menebar jalanya..walaupun menurutnya mustahil,mujizat adalah urusan Tuhan,kita taat saja.
- MEMBERI
Beri maka engkau akan diberi.Beri sedikit menuai sedikit,beri banyak menuai banyak .Tetap memberi walau dalam masa yang sulit .Berilah yang terbaik jangan yang sisa kepada Tuhan.

Note ; bila engkau diberkati jangan engkau terikat oleh berkat tapi terikatlah oleh si pemberi berkat.amin