Bagian Kitab Suci yang dengan TEGAS menyatakan kedaulatan Tuhan dalam menetapkan destini makhluk ciptaan-Nya adalah dalam (ROMA 9:21-23).
Ayat-Ayat tersebut menunjukan bahwa Umat manusia yang telah jatuh dalam dosa berada dalam kondisi lemah dan tak berdaya, sama seperti segumpal tanah liat yang tidak memiliki kehidupan.
Kitab Suci menjelaskan bahwa umat pilihan maupun bukan pilihan itu "sama -sama bagaikan segumpal tanah liat."
Kalau Dalam Efesus 2:3 dikatakan bahwa PADA DASARNYA mereka semua adalah "orang-orang yang harus dimurkai "
Bagian tersebut mengajarkan kepada kita bahwa destini individu itu ditentukan oleh kehendak Tuhan, bila hal tersebut diserahkan kepada kita, pasti desteni akhir kita adalah neraka. (Ingat,upah dosa adalah maut-Roma 6:23 )
Tuhan sendiri yang membedakan kesudahan dari setiap individu :
- Sebagian bejana yang satu dibuat-Nya "guna tujuan yang mulia, sementara bejana lainnya dibuat-Nya guna tujuan yang biasa ."
- Sebagian merupakan "bejana kemurkaan guna tujuan kebinasaan," sedangkan sebagian bejana lainnya merupakan "bejana pengampunan yang di persiapkan guna tujuan kemuliaan."
TUHAN (SANG TUKANG PERIUK) - MANUSIA (BEJANA TANAH LIAT), (Roma 9:21-23 )
Seluruh umat manusia berada di dalam tangan Tuhan ibarat tanah liat di dalam tangan si Tukang Periuk.
Sang Tukang Periuk membentuk setiap gumpalan tanah liat semata -semata bagi diri-Nya sendiri.
Tuhan membentuk setiap bejana-Nya seturut rencana dan KERELAAN KEHENDAK-NYA sendiri.
Tuhan memiliki hak yang TIDAK DAPAT DIGANGGU GUGAT untuk melakukan kehendak-Nya terhadap milik KEPUNYAAN-NYA sendiri.
Tuhan bukan hanya memiliki hak untuk melakukan kehendak-Nya atas makhluk ciptaan-Nya, melainkan Tuhan juga MELAKSANAKAN HAK TERSEBUT.
TUHAN MELAKSANANKAN KEDAULATAN KASIH KARUNIA-NYA.
Tuhan mengkhususkan dan memilih sebagian orang untuk untuk "diangkat sebagai Anak-Nya," memilih mereka untuk "dijadikan serupa dengan gambar Anak-Nya," "menentukan " mereka untuk memperoleh hidup yang kekal.
KIS 13:48, "Semua orang yang ditentukan Tuhan untuk hidup yang kekal, menjadi percaya"
Perhatikan Ayat ini, bahwa hanya sebagian orang yang "DITENTUKAN" Tuhan untuk hidup yang kekal.
Sebab bila SEMUA MANUSIA tanpa terkecuali di tentukan Tuhan memperoleh hidup yang kekal, maka ungkapan "Semua yang di tentukan" akan kehilangan maknanya.
2 TESALONIKA 2:13-14, Ada 3 Hal disini yang perlu diperhatikan :
1. Secara jelas diberi tahu bahwa umat pilihan Tuhan itu " dipilih untuk diselamatkan "
2. Keselamatan diwujudkan melalui suatu "karya penyucian Roh Kudus dan iman di dalam Kebenaran.
3. Kita dipilih dengan Tujuan memperoleh kemuliaan Yesus Kristus Tuhan kita.
2 TIMOTIUS 1:9
Kita diselamatkan bukan " berdasarkan perbuatan kita", maksudnya bukan berdasarkan sesuatu yang ada di dalam diri kita, atau berdasarkan apapun yang telah kita kerjakan.
Baca juga Roma 11:5-6
1 KORINTUS 1:26-29
Perhatikan, ada berapa kali di Ayat ini kata " dipilih" ?
ROMA 8:28-29
Kata pertama di Ayat 29 "sebab" menunjukan pada ayat 28 kalimat akhir " bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana-Nya."
EFESUS 1:3-11
Tuhan telah memilih umat-Nya di dalam Kristus sebelum dunia dijadikan, BUKAN KARENA MEREKA KUDUS, melainkan "AGAR MEREKA KUDUS DAN TAK BERCACAT DI HADAPAN-NYA."
- Apakah karena mereka "baik" maka Tuhan memilih mereka ? sama sekali tidak! Sebab Yesus berkata," hanya satu yang baik" ( Matius 19:17 )
- Apakah karena "perbuatan baik" yang mereka Lakukan? tidak ! Sebab ada tertulis,
"tidak ada yang berbuat baik, seorang pun tidak " (Roma 3:12)
- Apakah karena mereka itu menunjukkan "ketulusan dan kesungguhan dalam mencari Tuhan?" tidak! Karena ada tertulis," tidak ada seorang pun yang mencari Tuhan"
( Roma 3:11 )
Kitab Suci mengatakan bahwa kita percaya " oleh Kasih Karunia" ( Kis 18:27 )
Iman merupakan pemberian Tuhan, dan tanpa adanya pemberian ini, tidak seorangpun dapat percaya (Ibrani 12:2; Efesus 2:8-9)
DENGAN DEMIKIAN "PENYEBAB" TERJADINYA PEMILIHAN OLEH TUHAN TERSEBUT SEMATA-MATA TERLETAK DALAM DIRI-NYA SENDIRI DAN BUKAN PADA OBJEK PILIHAN-NYA.
DIA MEMILIH ORANG-ORANG YANG DIKEHENDAKI-NYA, SEMATA-MATA KARENA DIA BERKEHENDAK UNTUK MEMILIH MEREKA.
Mungkin Anda tidak setuju dengan pemilihan Tuhan ini. Mengapa Anda tidak setuju? Kalau Anda dan saya telah menjadi orang-orang pilihan-Nya bukankah kita patut bersyukur saja?
"Jika demikian, apakah yang hendak kita katakan? Apakah Tuhan tidak adil? Mustahil!
(Roma 9:14)
"Siapakah kamu manusia, maka kamu membantah Tuhan? Dapatkah yang dibentuk berkata kepada yang membentuknya: "Mengapa engkau membentuk aku demikian?"
(Roma 9:20)
Roma 11:33
"O, alangkah DALAMNYA kekayaan dan pengetahuan Tuhan. Sungguh tak terselidiki keputusan-keputusan-Nya dan sungguh tak terselami jalan-jalan-Nya.
Solus Christus, Christ alone.
Grace from start to finish.
It's not about you.
#Jesus_Plus_Nothing
#Christ_Centered_Life
#Christ_Centered_Academy
Rev.Dr.Danny Tuyu,M.Th.,Ph.D
Christ-Centered Preacher